Postingan

Menampilkan postingan dari 2018

SUWUNG Itu Melihat Ke Dalam

Gambar
KITA TAK BISA MERUBAH ORANG LAIN. TAPI KITA BISA MERUBAH DIRI KITA SENDIRI AGAR ORANG LAIN BERUBAH. ShamMind - The Art Of SUWUNG. Umurnya baru 63 tahun. Tapi bapak ini tampak seperti sudah 70-an. Renta sekali. Pake baju kaos murahan dan celana pendek. Jalannya tertatih dan bicaranya agak terbata. Padahal datang di antar anaknya dengan mobil Mercedes keluaran terbaru. Ngobrol sana ngobrol sini, cek sana cek sini. Keluhannya stroke dan ada dislokasi lumbal yang menyebabkan HNP. Keduanya bikin dia tak dapat berjalan normal. Dari konsultasi beberapa saat, aku mengambil kesimpulan. Ada pressing fikiran yang bikin kesehatan si bapak ngedrop. Setelah aku pancing dengan caraku, si bapak akhirnya menceritakan anaknya yang semata wayang. Menghabiskan uang hanya untuk judi dan narkoba. (Kebetulan anaknya yang dimaksudkan yang kini mengantar, duduk menunggu di caffe sebelah). Hipnoterapi tidak mesti tidur untuk melepas beban mentalnya. Aku hanya mengajaknya ngobrol dan me...

SANG PENGAMAT

Gambar
ShamMind - The Art Of SUWUNG. Fikiran dan ketiadaan fikiran itu sama pentingnya. Fikiran penting dalam dimensi materi untuk isra', naik menuju ketiadaan fikiran. Adalah wajar-wajar saja bila fikiran yang baru lepas dari garis start, masih ber-bentuk. Kaku kayak kanebo kering, dan keras kayak batu karang. Setelah sampai ke Sidratul Muntaha, bentuk mulai melunak dan melembut. Mulai memahami bahwa fikiran bukanlah sejatinya diri. Fikiran yang selalu membuat bentuk. Diri sejati hanyalah pengamat. Namun.. fikiranlah yang mengenal sang pengamat. Tak ada apapun kecuali hanya kesejatian diri. Tak ada lagi bentuk. Tak ada lagi simbol. Turun mi'raj kembali ke bumi. Menjadi manusia bumi yang tidak lagi kaku kayak kanebo kering atau beha baru beli. Manusia biasa yang biasa-biasa saja. SUWUNG sajalah!!

Suwung Itu Hanya DISINI - SAAT INI

Gambar
TIDAK MUNGKIN ITU HANYALAH INTERVENSI FIKIRAN YANG MEMUNCULKAN KERAGUAN. ShamMind - The Art Of SUWUNG. Ini cerita cukup lama juga, sekitar tahun 94 - 95. Waktu itu aku masih atlit aktif karateka membawa nama Lhokseumawe Aceh Utara di Porda Aceh. Ikut di kelas komite 75 - 85 kg perseorangan putra. Akhirnya lolos ke semifinal berhadapan dengan juara bertahan yang juga atlet PON membawa nama Aceh. Untuk sampai di semifinal, perjalanan cukup berat juga. Awalnya aku kira adalah tidak mungkin bahkan untuk lolos di belasan besar pun. Mengingat para pesaing rata-rata dari mereka sudah punya pengalaman bertanding segudang. Aku sendiri sudah fakum hampir 5 tahun, dan tak pernah lolos seleksi di Sumatera Utara. Tapi aku cukup termotivasi oleh para senior yang selalu menyemangati, dengan kata-kaSuwung ituta "Simpan dulu fikiran mu, lakukan saja tindakan dengan berlatih terus menerus dan lalu hadapi lawan. Tak ada target apapun. Sebab musuh terbesar mu bukan lawan yang ad...

PUNCAK DARI SEGALA KESAKTIAN YANG SEBENARNYA ADALAH TIDAK ADA KESAKTIAN

Gambar
ShamMind - The Art Of SUWUNG. Fren.. bagaimana kamu bisa menjadi sakti kalau segala kesaktian itu masih kamu cari di luar dirimu? Bagaimana kamu disebut sakti kalau semua kesaktian mu itu masih bergantung dari dupa, menyan, kembang setaman, rokok klobot, tempat wingit, khodam, jin, batu, benda-benda yang menurut mu bisa menarik segala kesaktian? Bagaimana kamu disebut sakti kalau semua kesaktian ada pada konsep believe system mu, teknik ritual mu, atau teori di fikiran mu? Info ShamMind Training klik disini! No fren.. segala kesaktian itu adalah dirimu sendiri. Segala kesaktian di luar dirimu hanyalah membuat kamu menjadi tidak percaya diri bahwa yang sebenarnya justru kamulah segala kesaktian itu. Hingga puncak segala kesaktian itu adalah TIDAK ADA SAKTI. Menjadi manusia biasa yang biasa-biasa saja. Namun karena memahami bahwa yang sebenarnya itu tidak ada kesaktian, justru itulah puncak kesaktian, sakti mandraguna yang sesungguhnya. Itulah suwung. Tidak ada k...

Ini Penyebab Pemicu Emosi Anda..!!! - ShamMind Training

Gambar
PEMICU EMOSI ADALAH KETERSERAPAN FIKIRAN PADA BENTUK BUATAN FIKIRAN ITU SENDIRI. (Bagaimana bisa sehat badan, bila fikiran liar tak terkendali memicu emosi di dalam? Emosi bukan yang tampak di luar, tapi yang bergejolak di dalam.) ShamMind - The Art Of SUWUNG Karakter dari fikiran adalah berfikir. Karenanya lah fikiran tak bisa diam begitu saja. Melompat kesana sini, dari tempat yang satu ke tempat yang lain. Mempercayai sesuatu karena fikiran ingin mencari kenyamanannya sendiri. Kenyamanan fikiran adalah sesuatu yang membuat emosi juga nyaman. Cinta, senang, indah, bahagia, lucu, bangga, diperhatikan, di istimewakan, di anggap banyak tau, di anggap punya kemampuan, .. macem-macem. Garis besarnya, fikiran akan merasa nyaman terserap pada hal-hal yang memicu perasaan nyaman. Namun.. dalam dualitas dimensi dunia, setiap kenyamanan akan selalu di ikuti oleh ketidak nyamanan. Ketika gejolak emosi yang membuat kamu nyaman kamu dapatkan, PASTI emosi tidak nyaman akan ...

ShamMind Training V - Pelatihan Mengenal Diri Sendiri, Menjadikan Manusia Biasa Yang Biasa-Biasa Saja!

Gambar
ShamMind  - The Art Of SUWUNG. Segala bentuk adalah produk fikiran temasuk apapun bentuk cinta. Dan segala produk fikiran hanya membuat keterserapan. Ada dua jenis keterserapan. Keterserapan yang menenggelamkan KESADARAN.  Ciri utamanya, mudah terombang-ambing oleh perasaan dan angan-angan. Suka memakai topeng kebijaksanaan.                                                                                                                 Keterserapan dalam kontrol KESADARAN.  Cirinya JUJUR PADA DIRI SENDIRI dan selalu bicara apa adanya. Sadar bahwa dirinya manusia biasa yang biasa-biasa saja apa adanya. Yang harus kita lakukan hanyalah tetap menjadi manusia biasa yang biasa-b...

Analogi Fikiran Diam - ShamMind

Gambar
ShamMind - The Art Of SUWUNG. Coba kamu berdiri di pinggir jalan besar. Diam saja di situ. Lihat mobil dan motor dari kiri dan kanan mu. Datang dari jauh mendekati mu dan hanya lewat saja di depan mu lalu menjauh lagi. Dari kiri ke kanan dan dari kanan ke kiri. Begitu saja seterusnya silih berganti sesukanya. Mari kita berandai-andai. Dalam meditasi pun begitu. Bila kamu yang diam di pinggir jalan tadi adalah fikiran mu yang diam saja pada fokus awal dan tetap di situ. Diam saja di situ. Berbagai sensasi datang dan pergi sesukanya, silih berganti. Kadang fikiran mu bergejolak keluar dari fokus. Melompat dari satu frame gambar bergerak ke frame berikutnya. Menghasilkan visual fikiran yang tumpang tindih satu sama lain. No.. no.. bukan.. ini bukan karena kamu sudah masuk ke dalam dimensi lain. Tidak!! Kamu tetap dalam dimensi ini. Frame visual fikiran yang datang silih berganti saling tumpang tindih ini hanya konflik bawah sadar mu yang muncul ke permukaan. Bermain-main...

APAKAH BISA MENDIAMKAN FIKIRAN DALAM MEDITASI?

Gambar
ShamMind - The Art Of SUWUNG. Men- DIAM -kan fikiran dalam meditasi tidak sulit sebenarnya, walau tidak juga bisa kita katakan mudah. Diamnya fikiran dalam meditasi walau hanya 1 detik saja, ini sudah sangat luar biasa. Ini awal yang sangat baik. Dari 1 detik perlahan kamu bisa menambah menjadi 5 detik, 10 detik dan seterusnya. Yang kamu mesti lakukan adalah kesungguhan. Ada langkah-langkah awal yang bisa mempercepat kamu mendapatkan SUWUNG, atau hening, atau kasunyatan fikiran dalam meditasi. Proses awal adalah mengenali fikiran. Kemudian fikiran di ajak untuk mengenal kesadaran murni mu sebagai sejatinya diri mu. Langkah berikutnya adalah memanajemen fikiran. Bagaimana fikiran kita dalam kontrol kesadaran diri bisa kita jaga untuk tetap berada dalam waktu SEKARANG dan dalam ruang DI SINI. Info dan pendaftaran pelatihan Klik Disini ! Fikiran bawah sadar atau lebih tepatnya memori yang terakumulasi menjadi endapan emosi negatif pun sangat menentukan fikiran un...

Menjadi Luar Biasa Itu Mudah - ShamMind Training

Gambar
KITA SELALU TEROBSESI UNTUK MENJADI LUAR BIASA. PADAHAL MANUSIA YANG BIASA-BIASA SAJA ITULAH YANG LUAR BIASA. SEBAB SEJAK LAHIR KITA SUDAH LUAR BIASA. LALU MENGAPA PULA MENCARI KELUAR BIASAAN DI LUAR SANA? ShamMind - The Art Of SUWUNG. Sekali lagi kita bicara tentang KESAKTIAN, yang biasa disebut dengan supranatural. Sebenarnya adalah hal yang sederhana saja. Hanya bagaimana kita memanipulasi energi dengan menggunakan fikiran. Sesuai dengan hukum naturalnya, bahwa energi bergerak seturut arah fikiran bekerja. Tadi malam Uncle Tommy Phan mengajakku makan malam. Seperti biasa kami berdua kalo ngumpul pasti terjadi pembahasan panjang tentang apa saja. Nah tadi malam yang kami bahas sebenarnya tentang LADUNI. Bagaimana fenomena ini bisa terjadi dan kenapa pula tidak bisa terjadi? Pertanyaan ini sebenarnya tidak hanya muncul dari beliau ini saja. Termasuk dari seorang teman, ketika kami ngobrol tentang Dedi Ariko , mengapa perkembangannya sungguh luar biasa? Apakah bany...

KESADARAN MURNI MELALUI SADAR UANG DAN SADAR PERAN ADALAH KOTAK PANDORA KEREZEKIAN.

Gambar
ShamMind - The Art Of SUWUNG. Ada banyak keluh kesah yang mampir baik secara japri maupun langsung datang menemui ku. Yang paling utama itu adalah mengenai keuangan, selanjutnya hubungan emosional dan sosial baik dengan keluarga terdekat, teman-teman maupun dengan masyarakat. Selanjutnya perselingkuhan dan persengketaan tanah warisan menyusul masalah kesehatan. Ini adalah masalah terbesar yang mempengaruhi kebahagiaan, yang merupakan kebutuhan dasar manusia. Demikianlah hasil investigasi dari pengalaman ku selama praktek konsultasi spiritual. Semua orang ingin bahagia, tenang dan nyaman dalam hidupnya. Namun hampir semua orang tak mendapatkan kebahagiaan, ketenangan dan kenyamanan. Padahal sejatinya kebahagiaan, ketenangan dan kenyamanan hidup itu tidak pernah kemanapun. Hanya tertutup oleh cara pandang fikiran yang salah kaprah. Hampir semua orang mencari kebahagiaan dengan cara yang salah kaprah. Dengan memuaskan keinginan. Seolah-olah keinginan yang terpuaskan ...

Mengasah Intuisi - ShamMind Training

Gambar
KETAJAMAN INTUISI, NALURI DAN INSTING HANYA BISA DI DAPATKAN BILA KAMU TIDAK TERSERAP DALAM ANGAN-ANGAN, DAN ATAU DALAM ASUMSI MU YANG MERUPAKAN PRODUK FIKIRAN MU SENDIRI. ShamMind - The Art Of SUWUNG. Dalam SPIRITUAL, realitas itu adalah sangat penting. Terserap dalam di kedalaman asumsi mu bukanlah membuat spiritual kamu menjadi baik. Tapi sebaliknya, fikiran kamu menjadi semangkin liar membuat bentuk-bentuk asumsi baru dan kamu semangkin jauh dari realitas. Fikiran kamu hanya sibuk menduga-duga dan membuat fikiran kamu semangkin haus dengan pertanyaan-pertanyaan yang sebenarnya juga sama tidak pentingnya. Fikiran kamu pun hanya liar membuat bentuk-bentuk baru untuk memuaskan fikiran itu sendiri pada pertanyaan-pertanyaan yang muncul difikiran mu yang sebenarnya tidak PENTING. Lalu.. kamu TIDAK LAGI BISA MEMISAHKAN mana dunia real dan mana dunia yang dibentuk oleh angan-angan mu sendiri. Makhluk planet seperti ancturian dan sebagainya, guardian angel, past life regres...

TUJUAN MEDITASI ADALAH FIKIRAN DIAM. KALAU BELUM BISA DIAM BERARTI BELUM MEDITASI - ShamMind Training

Gambar
ShamMind - The Art Of SUWUNG. PENGETAHUAN bisa saja kita dapatkan dari berbagai macam literatur, buku, orang bijak termasuk OSHO atau bahkan dengan sangat mudah bisa kita cari dapatkan dari Google. Tapi PEMAHAMAN mesti di alami sendiri. Dan.. sangat tidak mungkin kita mengukur pinggang orang lain dengan pinggang kita sendiri. Artinya bahwa standarisasi pemikiran kita tidaklah mutlak dijadikan PARAMETER atau ukuran buat orang lain. Tidaklah bisa diri kita dijadikan pembanding untuk umum, karena tidak ada kesepakatan parameter. Gabung Group WA ShamMind Training Klik Disini! Pertanyaan berikut ini cukup unik juga untuk kita bahas. T5 : Apakah fikiran bisa diam dalam meditasi? Dan apakah SUWUNG itu sulit? Adalah SANGAT MUNGKIN MEMBUAT FIKIRAN DIAM dalam meditasi. Tentu apa bila syarat dan prasyaratnya terpenuhi. Namun sangatlah tidak mungkin membuat ujug-ujug fikiran diam ketika Meditasi. Harus ada langkah-langkah yang harus di lakukan step by step untuk pengko...

BAGAIMANA MUNGKIN BISA MEMBANDINGKAN KEDALAMAN MEDITASI PADA ORANG LAIN? - ShamMind Training

Gambar
ShamMind - The Art SUWUNG. KESADARAN itu tidak dapat ditemukan hanya dengan membaca, hanya dengan berdiskusi, atau hanya dengan tanya jawab. Apa lagi hanya dengan merasa-rasa. Kesadaran ditemukan dengan laku. Laku hidup dan laku meditasi. Keduanya mesti seiring sejalan. Saling melengkapi dan menyempurnakan. Kesadaran itu berlapis-lapis tak berujung dan dalam tak berdasar. Semangkin direguk, semangkin haus dan semangkin tak menemukan akhir. Bila KESADARAN MURNI adalah awal dan mesti kembali ke awal.. maka KESADARAN tak berakhir. T7 : Saya sudah banyak mencoba teknik meditasi. Bahkan menurut saya sudah mencapai kedalaman yang melebihi batas kebanyakan orang. Tapi.. bingung tuh dengan kesadaran yang bang Indi maksudkan. Bagaimana mungkin dapat membandingkan kedalaman meditasi diri sendiri dengan diri orang lain hingga bisa tau bahwa meditasi yang sering dilakukan sudah melebihi meditasi orang lain? Gabung Group WA ShamMind Training Klik Disini! Para alumni Sham...